Pertanyaan Umum

Siapa itu INAHOLIDAY?
INAHOLIDAY adalah salah satu sub-unit usaha ETSDC (Environment Tourism Social and Development Center) yang merupakan NGO di kota Bandung, dan sedang mengembangkan unit bisnisnya dalam upaya meningkatkan kemudahan dan kenyamanan dalam perencanaan liburan dengan menggunakan www.inaholiday.id sebagai media untuk online booking tour paket pilihan terbaik.
Mengapa harus booking melalui INAHOLIDAY?
Semua produk yang ada didalam INAHOLIDAY adalah yang available, karena itu akan sangat membantu Anda untuk menentukan rencana liburan Anda. Selain itu bookingan melalui INAHOLIDAY diproses sesaat setelah Anda melakukan transaksi, dan Anda akan langsung dihubungi oleh staf professional kami jika membutuhkan bantuan. Selama proses booking pun Anda dapat di bantu oleh staf professional kami yang online melalui email dan aplikasi whatsapp.
Produk apa aja yang disediakan di INAHOLIDAY?
Kami menyediakan tour dengan detail lengkap berupa rute perjalanan dengan highlight objek-objek wisata yang dikunjungi, harga tour, akomodasi, serta penjelasan tour paket secara detail

Pertanyaan Tentang Tour

Apakah harga tour di INAHOLIDAY sudah nett?
Harga yang tertera di INAHOLIDAY sudah nett.
Mengapa tidak ada nama hotel yang digunakan di dalam itinerary tour?
Daftar final hotel yang digunakan dalam tour baru akan kami kirimkan paling lambat 2 (dua) minggu sebelum keberangkatan tour.
Mengapa tidak ada jadwal penerbangan di dalam itinerary tour?
Biaya tiket penerbangan tidak termasuk kedalam paket tour, akan tetapi kami akan membantu untuk melakukan issued ticket dari paket yang telah dipesan. Jadwal final penerbangan yang digunakan baru akan kami kirimkan setelah Anda memberikan down-payment terhadap pesanan yang Anda lakukan.
Apakah bisa extend atau memperpanjang hari perjalanan dari tour?
Extend atau deviasi bisa dilakukan dengan kondisi bahwa tiket penerbangan dan hotel yang dibutuhkan masih tersedia. Segala biaya yang timbul akan dibebankan kepada peserta dan pembayaran harus diselesaikan sebelum keberangkatan.
Apabila tidak ada destinasi dan tanggal yang cocok dengan rencana liburan, apakah bisa dibuatkan paket tur yang diinginkan?
Anda dapat melakukan pemesanan melalui halaman "TAILOR MADE" untuk mengisi enquiry form dengan detail tanggal dan waktu, destinasi, jenis akomodasi, kategori transportasi yang diinginkan, ataupun hal-hal lainnya yang berkaitan dengan personalisasi tour yang sesuai dengan kebutuhan anda. Permintaan Anda akan kami proses dan kami konfirmasikan kembali secepatnya melalui data kontak yang telah terkirim.

Pertanyaan Tentang Pemesanan

Apakah aman untuk transaksi di INAHOLIDAY?
INAHOLIDAY menggunakan protokol Secure Sockets Layer (SSL). SSL menyediakan setiap pelanggan keamanan penuh dengan kebebasan untuk belanja online tanpa rasa khawatir mengenai kemungkinan pencurian informasi kartu kredit. Sistem enkripsi online ini setara dengan kombinasi penguncian nyata yang memiliki lebih dari satu juta milyard kombinasi, jumlah yang harus dipecahkan oleh seseorang untuk dapat membuka informasi.
Apabila Anda tidak menerima konfirmasi dari kami setelah melakukan pembayaran
Anda dapat langsung menghubungi kami baik melalui aplikasi Whatsapp atau mengirim email kepada kami melalui ‘contact us’ yang terletak di menu utama ataupun menghubungi kami di 087796515586 dengan bagian e-commerce website INAHOLIDAY. Kami akan langsung membantu Anda untuk mengatasi masalah yang Anda hadapi.
Mengenai refund, perpanjangan atau penggantian tanggal, yang telah dibeli di INAHOLIDAY
Perpanjangan dan atau penggantian tanggal dapat dilakukan sebelum INAHOLIDAY melakukan konfirmasi issued ticket dan booking hotel, serta dapat di refund dan akan di kembalikan sebesar 100% dari total biaya tour (tidak termasuk ticket penerbangan) yang dibeli dari INAHOLIDAY. Namun apabila INAHOLIDAY telah melakukan issued ticket dan booking hotel, biaya dapat di-refund maksimal sebesar 50% dari total biaya tour (tidak termasuk ticket penerbangan).
Berapa lama jangka waktu minimal untuk melakukan pembatalan?
Persyaratan pembatalan dapat berbeda dari setiap paket tour atau bergantung kepada masing-masing mitra/tour operator sebatgai pemilik dan pengelola produk. Akan tetapi jika mengacu kepada produk yang dikelola oleh Inaholiday maka secara umum jangka waktu pembatalan yang dilakukan kurang dari 14 hari sebelum tanggal kunjungan tidak dapat di-refund. dan jika pembatalan yang dilakukan sekurang-kurangnya 14 hari sebelum tanggal kunjungan dapat di-refund hingga 100% dari harga dasar (tidak termasuk biaya layanan, kupon diskon)